ApplicationsTraxia RoadTekPush NotificationsPush Notifications (Dashcam Events)

Fungsi Utama

Bagian ini berfungsi untuk mengatur notifikasi dari dashcam, yang mencakup status media, perilaku pengemudi (Driver Monitoring System), dan sistem bantuan keselamatan (ADAS - Advanced Driving Assistance System). Tujuannya adalah agar pengguna tetap mendapatkan pemberitahuan real-time terkait keselamatan dan aktivitas pengemudi.

Bagian 1: Dashcam Events

1. Requested Media Status
* Fungsi :
Memberikan notifikasi saat permintaan rekaman atau foto dari dashcam berhasil dikirim atau gagal karena waktu habis (timeout).

* Tujuan :
Memastikan pengguna tahu apakah media dari dashcam dapat diakses dengan sukses.

2. Live Stream Status
* Fungsi :
Memberikan peringatan ketika fitur live stream dari dashcam aktif atau terputus.

* Tujuan :
Memberitahu status koneksi karena secara langsung, misalnya saat streaming real-time dari kendaraan ke pusat kontrol.

Bagian 2: Driver Monitoring System (DMS)

Sistem ini memantau perilaku pengemudi secara otomatis untuk mendeteksi tanda-tanda kelelahan, gangguan, atau kebiasaan berisiko saat mengemudi.

3. Sleepy Detection
* Fungsi :
Mengirim notifikasi jika sistem mendeteksi pengemudi mengantuk atau kelelahan.

* Tujuan : 
Mencegah kecelakaan akibat microsleep (tidur singkat) saat berkendara.

4. Phone Usage
* Fungsi :
Memberi peringatan jika pengemudi menggunakan ponsel saat mengemudi.

* Tujuan:
Mengurangi risiko kecelakaan akibat kurangnya fokus.

5. Distracted Driving
* Fungsi :
Memberikan peringatan ketika sistem mendeteksi pengemudi tidak fokus atau teralihkan perhatiannya

* Contoh Kasus :
Menoleh ke arah lain terlalu lama, tidak melihat jalan, atau berbicara dengan penumpang

6. Smoking Detection
* Fungsi :
Memberikan notifikasi jikas sistem mendeteksi pengemudi merokok saat mengemudi.

* Tujuan :
Menjaga kebersihan dan keselamatan di dalam kendaraan, terutama kendaraan operasional.

Bagian 3: Advanced Driving Assistance System (ADAS)

ADAS memantau kondisi kendaraan di jalan dan memberikan peringatan jika ada risiko keselamatan.

7. Overspeeding (ADAS)
* Fungsi :
Mengirim notifikasi jika kendaraan melampuai batas kecepatan aman yang ditentukan sistem ADAS

* Tujuan :
Membantu pengemudi menjaga kecepatan sesuai standar keselamatan.

8. Lane Departure Warning
* Fungsi :
Mengirimkan peringatan ketika kendaraan keluar jalur tanpa sengaja.

* Tujuan :
Mencegah tabrakan akibat kehilangan fokus saat tertidur

9. Forward Collision Warning
* Fungsi :
Memberikan peringatan jika sistem mendeteksi risiko tabrakan dari depan

* Tujuan :
Memberi waktu pengemudi untuk bereaksi cepat dan menghindari kecelakaan